MARTAPURA, InfoPublik – Dalam rangka memutuskan transmisi virus polio di Indonesia, sekaligus sebagai bentuk dukungan RSUD Ratu Zalecha terhadap kegiatan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio, 

RSUD Ratu Zalecha melaksanakan Program Imunisasi Nasional (PIN) Polio di lingkungan rumah sakit. Kegiatan ini melibatkan pemberian vaksin polio secara oral kepada anak-anak usia 0-7 Tahun untuk memutus transmisi virus polio.


Kegiatan ini dipimpin oleh Direktur RSUD Ratu Zalecha, Arief Rachman, bersama dengan tim medis dari unit vaksinasi rumah sakit, Rabu (28/8/2024).


Direktur RSUD Ratu Zalecha Martapura mengatakan kegiatan PIN Polio dilakukan untuk melindungi anak-anak dari virus polio dan menghentikan penyebarannya. 


“Dengan memberikan vaksinasi secara rutin, diharapkan dapat mencegah wabah polio dan melindungi kesehatan anak-anak,” ucapnya.


Dikatakan Arief, anak-anak datang ke RSUD Ratu Zalecha juga diberikan vaksin polio secara oral oleh petugas medis.


“Untuk sasarannya yaitu pada anak atau kerabat karyawan yang belum mendapatkan Vaksin Polio I dan II, Adapun kegiatan PIN ke II rencananya akan dilaksanakan lagi setelah 14 hari dari PIN polio I,” tutupnya.